Mengapa saya dan anda dapat seperti sekarang ini ?”


Jika ada orang yang bertanya pada anda : “Mengapa kamu dapat menjadi seorang sukses seperti sekarang ini ? apa rahasianya ? Ada juga pertanyaan lain : “Mengapa hidup saya susah seperti ini ?” apa salah saya ? dan banyak lagi hal-hal semacam ini yang ada di sekitar kehidupan kita. Jika saya bertanya pada anda saat ini : “Mengapa anda dapat seperti sekarang ini ?” Jawabannya sangat beraneka ragam !
Apakah penting kita tau akan hal-hal yang menyebabkan kita dapat menjadi seperti hari ini ? Mungkin anda beranggapan itu tidaklah penting yang penting saya dapat menikmati hidup saat ini, karena kehidupan itu seperti “roda yang berputar” kadang di atas kadang di bawah. Hal tersebut tidaklah salah, namun alangkah lebih bijaknya bila anda dan saya dapat menelaah : mengapa saya dapat seperti hari ini ? yang membuat kita lebih bijak untuk menghadapi hidup !
Kebanyakan dari kita menjalani hidup tanpa “peta kehidupan” dan tanpa arah apa lagi rencana ! Mungkin kita memiliki segudang jadwal kerja yang sangat sibuk, tidak memiliki waktu untuk berpikir mengenai hal tersebut ! Atau kita berpendapat : jalani saja hidup ini (mengalir), toh tidak ada yang tau akan hari esok ?!! Inilah dinamika kehidupan yang ada dalam dunia yang memasuki abad 21 ! Keberhasilan dan kegagalan dalam hidup seseorang sangatlah banyak factor yang menyebabkannya !
Saya bukan mau mengurui anda, saya hanya orang awam yang berusaha untuk mencari tau :”Mengapa saya dapat menjadi seperti hari ini ?” Banyak pemikiran dan pertanyaan yang berkecamuk dalam diri saya bila pertanyaan itu saya tanyakan pada diri saya sendiri !!! Ada satu pertanyaan yang mengelitik dari diri saya : “apakah saya memiliki perencanaan atas kehidupan yang saya jalani ?” Pertanyaan tersebut saya coba tanyakan pada teman-teman saya, mereka menjawab sebagian kecil rencana sich ada, tapi ……. Sekarang pertanyaan yang sama pun saya tanyakan pada anda : “apakah anda sudah memiliki perencanaan atas kehidupan yang anda jalani ?” Secara jujur saya harus mengatakan saya belum memiliki perencanaan atas hidup saya. Saya sedang berusaha untuk membuatnya ! Saya menyadari betapa pentingnya hal tersebut ! Seperti contoh : apakah kita sudah membuat perencanaan untuk rencana study anak-anak kita ? Dari mulai dia lahir hingga dia bisa menjadi orang yang berhasil (orang yang berhasil itu sangat relatif).
Dalam membuat perencanaan tersebut masih banyak aspek yang harus kita tau untuk setiap jenjangnya ! (misal : sekolah mana ? - biaya ? – waktu ? – usia orang tua ? – dan lain sebagainya) Ini baru salah satu dari pembuatan perencanaan untuk kehidupan kita, dan masih perlu kita buat perencanaan atas kehidupan keluarga, kehidupan pekerjaan / usaha, dan kehidupan pelayanan ! sehingga selaras dengan tujuan hidup kita.
Dalam kondisi dunia yang tidak pasti ini hanya ada satu yang pasti yaitu ketidak pastian, sehingga yang tidak pasti itulah yang mebuat orang bingung ! Banyak orang percaya gagal dalam menjalani kehidupan, baik dalam kehidupan keluarga, pekerjaan / usaha apalagi pelayanan !!! Kalau kita mendengar berita di media masa sekarang-sekarang ini diwarnai : perceraian – narkoba – kejahatan – aliran sesat – pengangguran -bencana alam ! Menurut saya salah satu penyebab terbesar adalah kita tidak punya perencanaan yang baik atas kehidupan kita. Berapa banyak orang tua membimbing anak-anaknya membuat perencanaan atas kehidupan anaknya ?!
Memang sudah terlambat kalo kita memulainya sekarang, akan tetapi lebih baik kita terlambat daripada kita tersesat ! Minimal kita persiapkan anak-anak kita sebagai generasi penerus ! yang akan menjadi harapan Tuhan, orang tua, bangsa dan gereja. Kita sebagai orang tua dan aktivis gereja memiliki tanggung jawab atas hal tersebut. Banyak anak-anak bingung dalam studynya, bingung dalam menentukan jurusan yang akan dipilih, bingung sewaktu memilih tempat kuliah, bingung mencari kerja, bahkan bingung menghadapi realita kehidupan !
Allah menjadikan kita dengan perencanaan yang sangat sempurna ! menurut gambar dan rupa Allah !!! BUKAN gambar dan rupa yang lain !!! jelas di sini ada suatu perencanaan ! jadi kita harus punya perencanaan atas kehidupan yang Tuhan percayakan pada kita ! Mari kita buat perencanaan agar kita tau : “Mengapa saya dan anda dapat seperti sekarang ini ?” Tuhan memberkati.

Berfirmanlah Allah: "Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi." (Kejadian 1 : 26)

Tidak ada komentar: